JK. MAKASSAR – Forum Dewan Pendidikan menggelar Rakornas ke-3 yang diikuti perwakilan Dewan Pendidikan Kab/Kota yang berasal dari berbagai provinsi di Indonesia.
Rakornas yang diikuti 235 peserta anggota Dewan Pendidikan Kab/Kota se-Indonesia ini, berlangsung selama tiga hari sejak hari Rabu - Jumat (11-13/9/2024), bertempat di Hotel Aryaduta, Kota Makassar.
Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Kolaka, H. Syamsul Rijal ikut menghadiri kegiatan tersebut, didampingi Sekretaris DP Kolaka Haryono, serta pengurus lainnya.
H. Syamsul Rijal mengatakan, pelaksanaan kegiatan berlangsung selama 3 hari dan mengambil tema “Meneguhkan Posisi Dewan Pendidikan dalam Mendukung Pembangunan Pendidikan.”
Pada hari pertama, seluruh peserta disajikan rangkaian acara seperti apresiasi seni, sambutan dari perwakilan Kemendikbudristek dan Anggota DPR Komisi X, serta penyampaian materi substansi kegiatan.
Selain dihadiri pengurus, Dewan Pendidikan Kolaka juga mengikutsertakan komite sekolah yang ada di Kabupaten Kolaka agar para komite sekolah dapat memahami peran Dewan Pendidikan.
“Tak hanya dihadiri oleh pengurus DP Kabupaten Kolaka, kami juga membawa Komite Sekolah dari SMA Negeri 1 Kolaka dan SMA Negeri 1 Pomalaa, para komite sekolah yang sempat hadir bisa memanfaatkan momen ini. Materi-materi yang disampaikan narasumber menjadi rujukan dan pegangan untuk bisa mengelola komite sekolah lebih baik lagi” ucapnya,Kamis (12/09/2024).
Syamsul Rijal menambahkan, Rakornas ke-3 adalah untuk merumuskan pembentukan Forum Dewan Pendidikan Indonesia (FDPI) sekaligus melakukan percepatan kemajuan pendidikan di Indonesia melalui peran Dewan Pendidikan.
“Salah satu yang menjadi poin penting dalam rakornas ini ialah bisa berkomitmen menghasilkan rekomendasi pembentukan Dewan Pendidikan Nasional untuk diusulkan ke Kemenristekdikti” tuturnya.
Di tempat yang sama, Ketua FDPI Djoko Riyanto, mengungkapkan Rakornas kali ini harus menghasilkan rekomendasi terhadap eksistensi Dewan Pendidikan, secara nasional maupun di tingkat Kab/Kota se-Indonesia, sehingga terjadi lompatan besar dalam pemikiran kemajuan pendidikan Indonesia, serta terbentuk pengurus FDPI di tingkat pusat dan berharap adanya sekretariat di Jakarta.
“Hasil Rakornas ke-3 menindaklanjuti hasil Rakornas ke-2 usulan percepatan pembentukan pengurus FDPI agar terjadi komunikasi yang intensif dengan semua pemangku kepentingan di tingkat pusat” kata Djoko Riyanto.
Ia berharap Dewan Pendidikan bukan
lagi menjadi lembaga pelengkap undang-undang, tapi dapat berperan secara
maksimal dalam membangun pendidikan di Indonesia.
Sementara
itu, Penjabat Sekda Makassar Firman Hamid Pagarra yang membuka Rakornas Forum
Dewan Pendidikan di Makassar, Kamis, menyambut para tamu dari berbagai daerah
di Indonesia.
Ia mengatakan kegiatan yang akan berlangsung hingga 13 September 2024 di salah
satu hotel berbintang di Makassar itu sangat penting karena hasilnya akan
merumuskan berbagai hal terkait pendidikan ke depan.
Agenda rakornas Firman Hamid Pagarra menjadi ajang kajian dalam perumusan beberapa hal terkait pendidikan, apalagi pemerintah punya target dalam menyambut bonus demografi 2045.
“Apalagi kita mempersiapkan SDM kita untuk menuju Indonesia Emas 2045. Hal utama kita siapkan terkait pendidikan. Agenda ini menjadi salah satu cara untuk merumuskan dan membuat rujukan undang-undang pendidikan yang lebih baik” katanya.
Firman pun menyampaikan bahwa keberadaan Dewan Pendidikan sesuai peran dan fungsinya perlu terus dilakukan penguatan guna membantu pemerintah memacu peningkatan mutu dan layanan pendidikan.
“Selama beberapa dekade terakhir, dunia pendidikan telah berkembang sangat pesat karena kemajuan teknologi yang dibawa oleh transformasi digital. E-learning atau pembelajaran online merupakan salah satu ciri dari transformasi digital di dunia pendidikan saat ini” tutupnya.
Transformasi digital dalam konteks pendidikan bisa menjadi peluang sekaligus tantangan. Olehnya itu dukungan setiap insan pendidikan dibutuhkan dalam rangka peningkatan mutu pelayanan pendidikan melalui transformasi digital. (red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar