USN Kolaka Hadiri 100th Anniversary School of Engineering di University of Fukui – Jepang - jejakkontri

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 23 Juli 2024

USN Kolaka Hadiri 100th Anniversary School of Engineering di University of Fukui – Jepang


JK. KOLAKA - Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka menjadi undangan kehormatan untuk menghadiri perayaan 100th Anniversary School of Engineering di University of Fukui, Jepang. Agenda ini dilaksanakan di Plaza Phoenix, University of Fukui, Jepang 20 Juli 2024.

Perayaan ini merupakan tonggak sejarah penting bagi University of Fukui, yang didirikan pada tahun 1923 sebagai Fukui Technical College dan menjadi bagian dari University of Fukui pada tahun 1949.

Agenda perayaan ini meliputi berbagai acara prestisius, seperti Konferensi dengan menghadirkan keynote speakers para pendiri University of Fukui, salah satunya yakni Prof. Emiritus. Hideo Kawakami berusia 94 tahun – dia adalah alumni pertama University of Fukui, sambutan selamat datang dari Dekan School of Engineering Prof. AKASHI Yukio dan pidato pembukaan oleh Presiden University of Fukui Prof. UEDA, Takanori.

Agenda ini dihadiri oleh lebih dari 50 universitas mitra dari berbagai negara di benua Asia dan Eropa, seperti Cina, Malaysia, Australia, Vietnam, Filipina, Thailand, Bangladesh, dan Rusia, yang menunjukkan signifikansi kolaborasi internasional terhadap kampus ini. Sebagai informasi, USN Kolaka dan Univesity of Fukui telah menjalin kerjasama terhitung sejak tahun 2023 lalu.

Pada kesempatan ini, Rektor USN Kolaka mendelegasikan Sekretaris Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran, I Gede Purwana Edi Saputra untuk hadir sebagai representasi USN Kolaka.

Kehadiran ini merupakan suatu kehormatan besar bagi USN Kolaka dan mencerminkan kemitraan yang kuat antara USN Kolaka dan University of Fukui, yang difasilitasi oleh undangan langsung dari pemerintah Jepang atas nama University of Fukui. 

"Undangan ini bukan hanya sebagai penghormatan, tetapi juga sebagai pengakuan atas kontribusi USN Kolaka dalam menjalin hubungan akademik di level internasional" ucap I Gede, Rabu (24/07/2024).

Selain menghadiri perayaan 100 tahun kata I Gede, delegasi USN Kolaka juga melaksanakan beberapa agenda penting untuk mendukung keberlanjutan kolaborasi internasional antara kedua institusi. Salah satu agenda utama adalah koordinasi dengan University of Fukui terkait kesiapan keynote speakers untuk Konferensi Internasional USN Kolaka yang akan dilaksanakan pada bulan November 2024.

Agenda lain yang tidak kalah penting yang dilakukan delegasi adalah pengecekan kesiapan dormitory dan kelas untuk program pertukaran mahasiswa yang akan diikuti oleh tiga mahasiswa pertambangan USN Kolaka di bulan September 2024 mendatang.

Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa fasilitas yang ada dapat mendukung kebutuhan belajar dan keseharian para mahasiswa selama mengikuti program pertukaran. 

"Pengecekan ini meliputi peninjauan kondisi asrama, fasilitas belajar, serta lingkungan sekitar yang dapat mendukung kenyamanan dan keamanan para mahasiswa" tuturnya.

Ia menambahkan, USN Kolaka juga berkesempatan melakukan koordinasi dengan beberapa universitas dari berbagai negara seperti Cina, Vietnam, Filipina, Thailand, Bangladesh, dan Rusia sebagai target rencana kolaborasi yang lebih luas dan mendalam antara USN Kolaka dengan universitas-universitas tersebut.

Beberapa bentuk kolaborasi yang diharapkan dapat terjalin meliputi pertukaran mahasiswa dan dosen, penelitian bersama, serta program-program akademik lainnya yang dapat saling menguntungkan.

"Acara ini tidak hanya menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara USN Kolaka dan University of Fukui, tetapi juga sebagai kesempatan untuk memperluas jaringan kerjasama internasional USN Kolaka" jelasnya.

Dengan berpartisipasi dalam acara ini, USN Kolaka berharap dapat membuka peluang-peluang baru untuk kerjasama akademik dan penelitian yang dapat membawa manfaat bagi kedua belah pihak. Kehadiran dalam acara ini juga menunjukkan komitmen USN Kolaka dalam mendorong internasionalisasi institusi sesuai Visi USN Kolaka.

Bagi USN Kolaka, undangan ini bukan hanya sebagai bentuk pengakuan atas hubungan baik yang telah terjalin dengan University of Fukui, tetapi juga sebagai kesempatan untuk memperkuat posisi USN Kolaka di kancah pendidikan tinggi internasional. 

"Dengan mengikuti acara ini, USN Kolaka berharap dapat terus mengembangkan kualitas pendidikan dan penelitian, serta memberikan kontribusi yang lebih besar bagi masyarakat dan bangsa" tutupnya. (red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad