Satu rumah warga di Kelurahan Penanggo, Kecamatan Lambandia, Koltim, rusak rata dengan tanah |
JK. Kolaka Timur - Sebanyak enam unit rumah di Kecamatan Lambandia, Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) rusak parah akibat hujan disertai angin kencang, Kamis (19/01/2023).
Sekretaris Camat (Sekcam) Mulyadi menuturkan, hujan disertai angin kencang mengakibatkan atap rumah dari material seng dan asbes beterbangan hingga membuat pemilik rumah terpaksa mengamankan diri.
"Dari keenam rumah tersebut, satu di antaranya rusak parah rata dengan tanah," tutur Mulyadi.
Lanjut Mulyadi, keenam rumah yang rusak itu terletak di Desa Lambandia dan di Kelurahan Penanggo.
"Saat ini pihak pemerintah kecamatan masih melakukan pendataan kerusakaan rumah warga, tetapi saat ini terdata sementara enam rumah dan didominasi kerusakan pada bagian atap," ujarnya.
Kata Mulyadi, warga dibantu Aparat Polsek dan TNI saling bergotong-royong membersihkan puing-puing atap rumah. Beruntung tidak ada korban jiwa, tetapi kerugian mencapai ratusan juta rupiah.
"Alhamdullilah tidak ada korban jiwa, hanya ditafsir kerugian mencapai ratusan juta," katanya.
Berdasarkan keterangan resmi BMKG Sultra yang diterima
Kendariinfo, prakiraaan cuaca di Koltim, Kamis (19/01/2023) sekitar pukul 14:00 Wita
masih berpotensi terjadi hujan sedang dan lebat, yang dapat disertai kilat atau
petir beserta angin kencang. (red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar